kali ini resep nya juga tentang ayam,,,yaitu RESEP RENDANG AYAM
dari namanya aja sudah pasti pada tau masakan yang satu ini..kalau ada yang tidak tau itu namanya TERLALUU......
tentu saja soalnya masakan asal kampung saya ini (sumbar) sudah terkenal di seantero jagat raya,,hehe alias sudah mendunia dan pernah menjadi masakan No.1 di dunia .
mungkin kebanyakan orang tau nya rendang itu dari daging sapi..sebenarnya di daerah padang, terutama di kampung saya, rendang bisa di buat dari berbagai bahan diantaranya
OK langsung aja ya
dari namanya aja sudah pasti pada tau masakan yang satu ini..kalau ada yang tidak tau itu namanya TERLALUU......
tentu saja soalnya masakan asal kampung saya ini (sumbar) sudah terkenal di seantero jagat raya,,hehe alias sudah mendunia dan pernah menjadi masakan No.1 di dunia .
mungkin kebanyakan orang tau nya rendang itu dari daging sapi..sebenarnya di daerah padang, terutama di kampung saya, rendang bisa di buat dari berbagai bahan diantaranya
- RENDANG DAGING
- RENDANG AYAM
- RENDANG JENGKOL
- RENDANG NANGKA (nangka muda)
- RENDANG BELUT (beda resep dan cara bikinnya)
- RENDANG DLL
OK langsung aja ya
Bahan Rendang
- 1 ½ kg ayam, potong sesuai dengan selera
- 3 buah kelapa (ambil santannya)
- Daun jeruk secukupnya
- 1 batang serai, memarkan
- 2 biji asam
- Garam dan gula secukupnya
- 15 buah bawang merah
- 5 buah kemiri
- 6 siung bawang putih
- Jahe dan lengkuas secukupnya
Cara Membuat Rendang
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe dan lengkuas. Sisihkan.
- Rebus santan dengan bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tambahkan batang serai, daun jeruk dan juga asam. Aduk hingga mengental, jangan sampai santan pecah tunggu sampai minyak keluar.
- Masukan potongan ayam, tambahkan sedikit garam dan juga gula, aduk hingga merata. Tunggu sampai bumbu meresap. Jika sudah matang bisa anda angkat. Rendang ayam siap disajikanRendang ayam lebih nikmat disajikan dengan nasi hangat.SELAMAT MENCOBA
0 Comments
Post a Comment